Jumat, 14 Desember 2012

Gagal Jadi Perwira, Polda Lampung Didemo Bintara

Pertengahan tahun lalu, 200 anggota bintara berpangkat Ajun Inspektur Satu mengikuti seleksi calon perwira di Sekolah Polisi Kemiling Bandar Lampung. Mereka mengikuti tes fisik, kesehatan, kejiwaan, ke-samapta-an hingga kode etik kepolisian. Hasilnya, 39 bintara dinyatakan lulus, 25 cadangan dan sisanya gagal, termasuk Joko. Padahal, kata dia, semua tahapan tes dilakukan secara transparan dan terbuka.

“Namun saat pengumuman di luar dugaan kami justru mereka yang nilainya di bawah kami yang dinyatakan lulus. Saat kami dikonfirmasi, mereka yang lulus karena bawa rekomendasi atasan,” kata Joko.

Dia dan kawannya mengendus ada permainan uang. Joko Santoso yang kini menjabat sebagai Kepala Seksi Umum Polsek Jabung Lampung Timur itu mengadu dan protes ke Presiden, Kepala Polri, Komisi Kepolisian Nasional, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia dan Dewan Perwakilan Rakyat RI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
//** Like Button FB **//
//** Like Button FB **//