Kepercayaan investor terhadap Indonesia kini sudah melorot setelah kondisi makro ekonomi nasional mengalami gejolak. Lembaga internasional pun kini mulai menyoroti prospek ekonomi Indonesia dan menerapkan serangkaian tindakan.
Dana Moneter Internasional (IMF) kini memangkas prospek pertumbuhan ekonomi Indonesia. Lembaga donor itu menurunkan proyeksi pertumbuhan dari level 6,3 persen menjadi 5,2 persen. Pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2013 bahkan lebih rendah dibandingkan 2012 yang mencapai 6,2 persen.
Melalui keterangan tertulis, IMF menyatakan proyeksi tersebut diterbitkan menyusul penurunan ekspor dan melemahnya kepercayaan investor di Indonesia. Meski pertumbuhan tahun ini melorot, IMF meyakini pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mengalami percepatan pada 2014 seiring dengan membaiknya ekonomi global dan kenaikan konsumsi menjelang pemilihan umum presiden. Selanjutnya *