Tampilkan postingan dengan label serangan jantung. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label serangan jantung. Tampilkan semua postingan

Kamis, 13 Desember 2012

Pria Inggris Meninggal Usai Berjoget Gangnam Style

Seorang lelaki meninggal dunia setelah menari gerakan yang sedang mendunia, Gangnam Style. Kejadian itu berlangsung saat dirinya sedang merayakan pesta Natal di kantornya di kawasan Blackburn, Lancashire, Inggris.

Saat itu, Eamonn Kilbride sedang berjoget ala bintang pop Korea, Psy yang populer dengan tarian kudanya. Istri Kilbride, Julie juga datang ke pesta sekaligus untuk merayakan ulang tahunnya.

Tiba-tiba, lelaki berusia 46 tahun itu terjatuh di lantai. Julie berusaha memberikan pertolongan pertama pada suaminya, tetapi sang suami tidak dapat tertolong lagi. Ia meninggal karena serangan jantung.

Julie mengatakan pesta Natal di kantor suaminya berlangsung meriah. Kilbride menari Gangnam Style di atas panggung dan menyenangkan semua orang. “Dia [Kilbride] bilang dia merasa sedikit sakit lalu pingsan. Saya berusaha menolong dia sembari menunggu ambulans datang, tetapi terlambat,” kata Julie kepada The Sun, Kamis (13/12).

Di mata Julie dan anak-anaknya, Kilbride adalah seorang suami dan ayah yang hebat. “Saya ingin semua orang tahu bahwa dia [Kilbride] selalu menolong setiap orang, baik sahabat lama atau pun seseorang yang baru ia kenal,” kata Julie lagi.

Jumat, 23 Maret 2012

Fabrice Muamba: Serangan Jantung (Heart Attack) Atau Detak Jantung Berhenti (Cardiac Arrest)

Fabrice Muamba, gelandang Bolton Wanderers, secara mendadak jatuh pingsan saat timnya bertanding melawan Tottenham Hotspur di menit ke-42. Dalam keadaan kritis, Muamba digotong tim medis keluar lapangan dan didiagnosa mengalami serangan jantung.

Namun, pakar kesehatan menyatakan bahwa Muamba tidak terkena serangan jantung, namun terkena cardiac arrest atau detak jantung berhenti secara tiba-tiba. Lantas apa perbedaan antara heart attack (serangan jantung) dengan cardiac arrest (detak jantung berhenti)?

Selanjutnya ...

Rabu, 14 Maret 2012

4 Langkah Berhenti Merokok

Kebiasaan merokok memang amat merugikan kesehatan. Bahkan, para perokok aktif sudah tahu dan sadar bahwa mereka berisiko terkena kanker paru-paru, emphysema dan serangan jantung di kemudian hari akibat merokok.

Tetapi, bila Anda benar ingin berhenti merokok, coba beberapa langkah ini dan semoga bisa membantu Anda untuk terlepas dari kebiasaan tidak sehat.

Selanjutnya ...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
//** Like Button FB **//
//** Like Button FB **//