Jumat, 14 Juni 2013

AHM Kembali Sabet Penghargaan IMAC Award 2013

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali mendapat apresiasi publik, dengan dinobatkan sebagai perusahaan yang mempunyai layanan terbaik. Penghargaan Indonesia Most Admired Companies (IMAC) Award 2013 yang diberikan oleh Majalah Bloomberg Businessweek dan Frontier Consulting Group kepada AHM setelah melakukan survei yang melibatkan beragam kalangan.

Penghargaan IMAC Award 2013 ini merupakan yang kelima diterima AHM dan sekaligus menambah daftar panjang penghargaan yang telah diterima AHM pada tahun 2013. Hingga Mei 2013, AHM telah menerima lebih dari 5 penghargaan seperti Top Brand, Otomotif Award, Indonesia's Most Favorite Youth Brand dan Service Quality Award, dirilis Astra-Honda, Jumat (14/06).

Sebelum mengumumkan IMAC Award telah mengadakan survei terhadap 2.350 responden. Mereka berasal dari berbagai kalangan seperti stock holder/investor dan wartawan ekonomi dan industri, pelaku bisnis serta publik. Survei dilakukan dengan cara face to face interview, telephone interview, dan online survey.

Penghargaan IMAC ini diberikan mengacu pada beberapa kriteria yaitu, Quality, Performance, Responsibility dan Attractiveness.

Secara quality, penilaian dilakukan terhadap 4 hal yaitu:
  • tingginya perhatian terhadap konsumen, 
  • kualitas produk atau jasa, 
  • keterpercayaan perusahaan, dan 
  • inovasi perusahaan.
Adapun performace dilihat dari 
  • peluang perusahaan untuk tumbuh dan berkembang dan 
  • pengelolaan yang baik. 
Sementara itu, penilaian dimensi responsibility dilakukan berdasar 
  • kepedulian perusahaan terhadap lingkungan dan 
  • tanggung jawab sosialnya. 
Kemudian attractiveness penilaiannya dilakukan pada kepemilikan perusahaan terhadap karyawan berkualitas dan sebagai tempat kerja idaman.

Sumber *

Kamis, 13 Juni 2013

Apakah Gaji yang Ditawarkan Kepada Anda Cukup Pantas?

Jika menyangkut masalah memutuskan menerima pekerjaan, perhatikan dua hal ini: kesempatan dan kemampuan Anda.

Jika Anda mendapatkan lebih dari satu tawaran kerja, pertimbangkanlah dengan hati-hati. Mustahil membandingkan tawaran kerja yang satu dengan yang lainnya secara persis.

Bahkan jika mereka menawarkan gaji yang sama, ada beberapa pertimbangan lainnya, seperti asuransi kesehatan, cuti dan tunjangan lainnya. Berikut ini adalah panduan untuk memastikan Anda menerima tawaran yang tepat sesuai dengan kebutuhan Anda.

Pertama, berapa gaji Anda?Meskipun situs online seperti Salary.com bisa memberikan beberapa indikasi tentang standar gaji di kota Anda, perlu diingat ada faktor-faktor tertentu yang tidak dipertimbangkan situs semacam ini. Anda harus memperhatikan sekeliling Anda untuk mencari tahu berapa gaji di perusahaan tersebut.

Juga pertimbangkan tingkat pengalaman. Hanya karena perusahaan tersebut memiliki kisaran gaji 20.000 dolar Amerika (sekitar Rp196,1 juta), tidak berarti pengalaman Anda bisa menuntut gaji paling besar sesuai kisaran itu. Jika Anda berada di tingkat yang lebih rendah dan melangkah ke posisi yang lebih tinggi, mungkin diperkirakan Anda akan mendapatkan gaji di bawah kisaran itu.

Apa saja tunjangan dan fasilitasnya?Setiap perusahaan menawarkan tunjangan yang berbeda. Ada yang mungkin menawarkan asuransi kesehatan besar yang menanggung biaya pengobatan rendah, sementara yang lain mungkin lebih banyak berinvestasi dalam fasilitas seperti telekomunikasi, jadwal yang fleksibel, program dan keanggotaan kesehatan, tunjangan transportasi atau penggantian pinjaman pendidikan. Evaluasilah fasilitas yang mungkin Anda perlukan lebih dari yang lain (jika Anda tidak memiliki anak, perawatan anak di tempat kerja tidak diperlukan).

Bonus apa saja yang bisa Anda dapatkan?Apakah posisi yang Anda tengah pertimbangkan itu memiliki bonus tahunan? Jika demikian, cari tahulah seberapa banyak yang mungkin Anda dapatkan dan biasanya perusahaan memberikannya berdasarkan apa. Bonus tersebut bisa benar-benar berdasarkan kinerja Anda. Sering kali bonus juga berdasarkan perpaduan antara kinerja perusahaan dan pribadi.

Apa yang diharapkan dari Anda?Pertanyaan penting lainnya: Seberapa banyak jam kerja Anda yang diinginkan perusahaan? Anda harus mengetahuinya terlebih dahulu apabila Anda diharapkan bekerja di atas jam kerja normal 40 jam setiap harinya, bekerja pada akhir pekan, atau harus selalu siap sesuai dengan permintaan. Jika demikian, Anda mungkin melihat paket kompensasi yang ditawarkan dengan sudut pandang yang berbeda. Seberapa banyakkah upah yang diberikan sehingga Anda rela mengorbankan waktu pribadi buat perusahaan?

Pertimbangkan perusahaannya.
Beberapa perusahaan bisa menawarkan puluhan juta rupiah, dan Anda bisa saja tidak betah bekerja di sana. Percayalah pada hati kecil Anda ketika memutuskan apa yang akan Anda lakukan. Perasaan apa yang Anda dapat dari orang-orang yang Anda temui?

Apakah Anda akan senang bekerja dengan mereka setiap hari? Atau apakah mereka tampaknya putus asa untuk mendapatkan seseorang di posisi yang ditinggalkan karyawan sebelumnya, karena buruknya manajemen atau masalah lainnya?

Pilihlah dengan bijaksana. Pada akhirnya, Anda ingin memilih perusahaan yang membuat Anda menikmati pekerjaan, perusahaan yang memberikan gaji dengan pantas. Ingatlah bahwa biasanya ada ruang untuk mengubah tawaran awal, jadi jangan takut untuk menegosiasikan gaji atau fasilitas yang masuk akal. Jika perusahaan itu sangat menginginkan Anda, pasti ada hal-hal tertentu yang bisa didiskusikan.

Lindsay Olson adalah mitra pendiri dan perekrut humas di Paradigm Staffing dan Hoojobs.com, situs pencari kerja untuk humas, komunikasi, dan pekerjaan media sosial. Ia menulis blog di LindsayOlson.com, di situs itu ia membahas masah perekrutan dan pencarian kerja.

Rabu, 12 Juni 2013

Begini Cara Mucikari SMP Gaet Anak Buah

Surabaya - Mucikari NA, siswi kelas IX sekolah menengah pertama, ternyata menggunakan sistem getok tular dalam menjalankan bisnis prostitusinya. Yang dimaksud getok tular, remaja 15 tahun ini mengiming-imingi teman sepermainannya dengan BlackBerry dan sejumlah uang. "NA memameri BlackBerry dan uang banyak kepada korban, asalkan mau menjadi anak buahnya," kata Kepala Sub-Unit Vice Control Kejahatan Umum Kepolisian Resor Kota Surabaya, Inspektur Satu Teguh Setiawan, Selasa, 11 Juni 2013.

NA mengaku telah merekrut 10 anak buah. Rata-rata anak buah NA berusia di bawah 17 tahun. Hanya satu orang berusia 19 tahun, yang notabene kakak kandungnya sendiri. "Mereka berasal dari beberapa wilayah di Surabaya," kata Teguh.

Awalnya, NA hanya mengajak beberapa teman. Kemudian, bisnis NA tersebar melalui BlackBerry Messenger. Anak buah NA yang merasa mendapatkan keuntungan pun melakukan getok tular ke rekannya yang lain. Untuk tiap satu korban yang ditawarkan ke pelanggan, NA mendapatkan Rp 250 ribu. Dan dalam sepekan, ia bisa menjual 3-4 orang untuk melayani pria hidung belang. DA, seorang korban NA, misalnya, pernah mengantongi Rp 1-3 juta dari pelanggan yang memakai jasanya.

Kepala Sub-Bagian Humas Polrestabes Surabaya Komisaris Polisi Suparti mengatakan, kasus ini terungkap setelah polisi menyamar selama sebulan. Mereka berpura-pura sebagai pelanggan atau undercover buy. 
"NA termasuk berpengalaman dalam menjalankan aksi mucikarinya," kata Suparti. Dengan tarif Rp 500 ribu hingga Rp 1,5 juta, NA tidak langsung menawarkan anak buahnya ke pelanggan. Ia akan mengajak calon pelanggan untuk berkenalan dulu. Bahkan nongkrong dan makan di sebuah mal. "Setelah beberapa kali bertemu dan yakin, dia baru mau transaksi."

Karena masih di bawah umur, NA pun tidak ditahan. Tapi ia tetap akan menjalani proses hukum sesuai dengan Undang-Undang Tindak Pidana Perdagangan Orang dan Undang-Undang Perlindungan Anak.

Dolar Kuat, Kekayaan Keluarga Amerika Tembus Rekor

Fenomena jebolnya rupiah hingga angka Rp 10.000 per satu dolar di Amerika Serikat diwarnai dengan naiknya kekayaan. Bank Sentral Amerika menyatakan kekayaan keluarga Amerika meningkat sebesar US$ 3 triliun pada kuartal pertama 2013. Peningkatan itu mencapai rekor tertinggi US$ 70,4 triliun dan melampaui jumlah kekayaan tertinggi pada 2007 yang mencapai US$ 68 triliun.

Pada Januari-Maret 2013, kenaikan harga saham dan reksa dana berkontribusi sebesar 50 persen dari kekayaan itu. Peningkatan jumlah kekayaan warga Amerika juga dipicu oleh cadangan dana pensiun yang lebih besar, kepemilikan mobil, dan jumlah utang yang lebih rendah.

Ekonom dari Moody's Analytics, Scott Hoyt, menyatakan kenaikan jumlah kekayaan ini tidak serta-merta mendorong belanja konsumen. "Salah satu alasannya adalah tingkat kemiskinan di Amerika saat ini masih lebih rendah 11 persen dibanding tingkat kemiskinan pada 2007. Ini tentunya setelah ada penyesuaian terhadap inflasi dan pertumbuhan populasi," katanya seperti dikutip laman USA Today.

Jumlah kekayaan rata-rata rumah tangga di Amerika mencapai US$ 539.500 akhir tahun lalu. Kekayaan rumah tangga menggambarkan aset yang dimiliki keluarga, seperti rumah, saham, uang, dan tabungan di bank, dikurangi utang dan tagihan kartu kredit.

Dalam lima tahun terakhir, inflasi mengikis jumlah kekayaan warga Amerika sebesar 10 persen. Jumlah rumah tangga telah meningkat 3,8 juta menjadi 115 juta rumah tangga pada akhir tahun lalu. Berdasarkan data terbaru bank sentral, utang rumah tangga Amerika, pemerintah, dan pebisnis mencapai US$ 40,6 triliun.

Di Amerika, jumlah tenaga kerja pun meningkat. Berdasarkan data Departemen Tenaga Kerja setempat, jumlah pekerja baru mencapai 175 ribu bulan lalu. Sedangkan angka pengangguran naik tipis dari 7,5 menjadi 7,6 persen. Kondisi ini menunjukkan pemangkasan belanja pemerintah tak berdampak negatif, seperti yang dikhawatirkan banyak analis.

Perbaikan ekonomi Amerika membuat sentimen positif pada aset-aset dalam bentuk dolar. Ekonom Standard Chartered, Eric Sugandi, mengatakan investor lebih memilih menaruh investasinya dalam bentuk dolar. Akibatnya, mata uang lain di luar dolar melemah, termasuk rupiah. 

Eric memperkirakan tren ini masih akan berlanjut. Prediksinya, kurs rupiah pada Juni ini berada di level 9.950 per dolar AS. "Akhir tahun, rupiah diperkirakan akan menguat," kata Eric. Dia memperkirakan nilai tukar pada akhir tahun sebesar 9.800 per dolar AS.


Selasa, 11 Juni 2013

Ketum PSSI: Kita Tertinggal Dari Timor Leste

Kantor Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), di Senayan, Jakarta, pada 13 Juni, dipastikan kedatangan tamu kehormatan dari para Duta Besar (Dubes) Jepang untuk Indonesia.

Hal tersebut, sehubungan untuk menindaklanjuti rencana kerja sama yang lebih serius antara organisasi olahraga tertua di Indonesia dengan Asosiasi Sepak Bola Jepang/Japan Football Association (JFA).

Ketua Umum (Ketum) PSSI, Djohar Arifin Husin, mengatakan jika kehadiran Dubes asal Jepang untuk Indonesia, Yoshinori Katori, merupakan utusan langsung dari JFA.

"Ini bagian dari mematangkan tim nasional Indonesia U-14, 16 dan 19. Dengan begitu, kita akan memiliki Timnas senior yang tangguh di masa mendatang. Sebab, mereka sudah dicetak sejak usia muda," tutur Djohar.

"Sepak bola kita sudah tertinggal dari Timor Leste. Karena itu, kita sudah tidak bisa lagi berorientasi jangka pendek. Kita harus aktif menyiapkan Timnas kita demi hadirnya prestasi," sambungnya.

Hal serupa, sebelumnya pernah dibahas PSSI dengan Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) belum lama ini. Pertemuan yang berlangsung di kantor PSSI, Senayan, Jakarta tersebut, dihadiri Presiden KNVB Michael Van Praag.

Djohar mengakui, poin pembicaraan dengan Van Praag meliputi pengembangan sepak bola usia muda, peningkatan kualitas wasit dan mendatangkan pelatih-pelatih berkualitas dari Belanda untuk mentransferkan kemampuannya kepada pelatih di Indonesia.

Nadia Hutagalung Masuk Nominasi 3 Besar Internasional Green Awards

Untuk masuk nominasi, dia mengalahkan artis-artis Hollywood.

Membawa nama Indonesia ke kancah internasional sebagai model, sepertinya belum cukup bagi Nadia Hutagalung. Tahun ini, ia lagi-lagi membawa nama bangsa saat menjadi tiga besar nominator International Green Awards.

Dalam nominasi ini, dia bahkan mengalahkan nama artis Hollywood seperti George Clooney dan Penelope Cruz. Pada 20 November mendatang, pemilihan akan dilakukan di London.

Masuknya Nadia menjadi salah satu nominator International Green Awards, tak lepas dari konsistensinya berjuang di bidang lingkungan. Lima tahun belakangan, ia aktif dalam organisasi WWF dan termasuk salah satu yang memperjuangkan event Earth Hour. Di Bali, model yang sekarang berdomisili di Singapura itu juga terlibat dalam sebuah green school.


Baginya, persoalan lingkungan adalah persoalan yang menyangkut hajat hidup orang banyak. Untuk itu, seharusnya masyarakat tak perlu menunggu kebijakan dari pemerintah.

“Lihatlah dunia, badai Sandy, krisis makanan. Makanan jadi makin mahal, semua terkait dengan apa yang terjadi pada lingkungan,” ungkapnya saat ditemui di Pullman Hotel, Central Park, Jumat, 9 November 2012.

Untuk itu, menurut Nadia, manusia bukannya harus beradaptasi dan berpangku tangan menunggu gebrakan dari pemerintah. Menurutnya, setiap orang harus membuat perubahannya masing-masing dan lebih membekali diri soal perubahan lingkungan yang ‘mengancam’ nyawa manusia.



Ketika Cak Imin sepelekan rusuh TKI di Jeddah

Ribuan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) mengamuk karena kesal mengantre di Konsulat Jenderal RI (KJRI) Jeddah, Arab Saudi untuk mengurus mengurus Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) sebagai syarat mendapatkan amnesti atau pemutihan. Satu orang TKI meninggal. Sayangnya, respons Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar atas insiden ini terkesan menyepelekan dan menyebut hal itu sebagai masalah kecil yang dibesar-besarkan.

Minggu (9/6) kemarin, ribuan TKI datang secara bersamaan ke gedung KJRI di Jeddah yang terletak di Jalan Al Rehab Distrik. Awalnya mereka mengantre dengan tertib. Namun, pelayanan yang lambat dari petugas konsulat membuat mereka marah.

Antrean itu bermula dari keputusan Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Tenaga Kerja Arab Saudi secara resmi mengumumkan pemberlakuan kebijakan amnesti/pemutihan bagi seluruh warga negara asing di Arab Saudi yang tidak memiliki izin tinggal.

Ditambah lagi, ada isu jika hari itu merupakan hari terakhir pelayanan pembuatan SPLP. Padahal, kebijakan tersebut berlaku mulai minggu kedua bulan Mei 2013 hingga 3 Juli 2013.

Kabar itulah yang memancing amarah para TKI yang sebagian besar berstatus overstayers alias izin masa tinggal mereka telah kedaluwarsa. Diperkirakan ada 12 ribu TKI yang sedang mengantre saat itu.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
//** Like Button FB **//
//** Like Button FB **//